Detik demi detik berganti menit
Menit demi menit berganti jam
Jam demi jam berganti hari
Hari demi hari pun silih berganti memadu kasih dengan bulan
Bulan bercengkarama dengan sang tahun
Mereka datang silih berganti
Mereka pergi tanpa kembali lagi
Memendam asa yang tak tercapai
Mengubur mimpi yang datang esok tadi
Merajut harapan di hari nanti
Meraih gemilang perwujudan mimpi-mimpi
Mereka datang silih berganti
Membelai anak adam memadu kasih
Merayu anak adam dekati sang pati
Itulah lingkar hidup ...................
Yang selalu berperang dengan misteri ’masa’
Suka duka akan datang silih berganti
Datang menguji manusia
Pulang tanpa bersisa
Untuk lewati lika-liku setapak jalan kehidupan
Menuju istana abadi yang selalu di damba.

2 Reply to "Lingkar Hidup"
Abdul Hafizh on 1 Mei 2010 pukul 21.17
Puisi yg bagus sob .. ;)
non inge on 1 Mei 2010 pukul 21.41
Lingkar hidup
kadang berencana
kadang nikmati saja yg ada
happy weekend ^^
Posting Komentar